logo yayasan mujahidin

Sedang memuat ...

Berita

Foto Remaja Mujahidin Gelar Kegiatan Semarak Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2020

Remaja Mujahidin Gelar Kegiatan Semarak Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2020

 

“Kami kisahkan kepadamu (Muhammad) cerita ini dengan benar. Sesungguhnya mereka adalah pemuda-pemuda yang beriman kepada Tuhan mereka, dan Kami tambah pula untuk mereka petunjuk. ” (Q.S.Al Kahfi :13).

Sumpah Pemuda merupakan salah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan perjuangan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini merupakan kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia. Rumusan keputusan Kongres Pemuda II (yang di kemudian hari disebut sebagai Sumpah Pemuda) tersebut ditulis oleh Mohammad Yamin, seorang pemuda muslim nan cerdas (waktu itu beliau berusia 25 tahun) yang merupakan sastrawan, sejarawan, budayawan, politikus, dan ahli hukum yang kini memperolah gelar sebagai Pahlawan Nasional Indonesia.

Kenyataan sejarah di atas meneguhkan bahwa pemuda Muslim memiliki andil yang sangat besar dalam sejarah kebangkitan bangsanya. Bahkan bisa dikatakan bahwa maju mundurnya sebuah bangsa ditentukan oleh kualitas para pemudanya. Generasi muda hari ini adalah para pemain utama di masa mendatang sehingga mereka adalah pondasi yang menopang masa depan bagnsa ini. Jika pemudanya cerdas dan berakhlak mulia maka bangsa itu akan maju dan sejahtera. Namun sebaliknya, jika pemudanya bodoh dan memiliki perangai yang buruk maka dapat dipastikan masa depan bangsa itu akan hancur berantakan.

Termasuk dalam rangka mengisi hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober 2020, sejumlah kegiatan dipersiapkan oleh Remaja Masjid Raya Mujahidin.  Yakni Webinar Kepemudaan dan Give Away Kepemudaan.

    

Kegiatan Webinar Kepemudaan dengan tema yang diusung “Inspiring Young Muslim” akan dilaksanakan  secara virtual  tepat di  tanggal  28 Oktober 2020 nanti. Dengan menghadirkan tokoh tokoh Intelektual Keagamaan sebagai pembicara. Beberapa tokoh yang akan tampil yakni Wakil Gubernur Kalbar selaku Ketua Dewan Masjid PW Kalbar, Ketua Umum Yayasan Mujahidin, Ketua Lembaga Perekonomian Masjid Raya Mujahidin, Founder Halo Beasiswa, Remaja Jogokarian, Quran Reciter Ammar TV, Ketua Remaja Masjid Raya Mujahidin. Pendaftaran dapat dilakukan melalui link http://bit.ly/InspiringYoungMuslim. Dengan nara hubung informasi   0896-9333-7360 (Yuyun) dan  0895-3231-94060 (Ghifari).

Kemudian kegiatan berkutnya Give Away Sumpah Pemuda , dimana masyarakat memiliki kesempatan mendapatkan beberapa hadiah yang disediakan, adapun cara nya cukup dengan  Follow akun Instagram @remajamujahidin_store dan akun Instagram sponsor, kemudian Repost di story Ig dan tag akun Instagram @remajamujahidin_store (Tidak boleh akun private. Karena tidak muncul di pemberitahuan) dan Coment  doa terbaik nya untuk @remajamujahidin_store dan tag 5 teman mu (di feed Ig @remajamujahidin_store). Ada beberapa hadiah yang disediakan oleh panitia yakni ada paket makan, paket belanja, kaos Mujahidin, 1 set Jilbab, 2 paket hampers. Untuk Give Away ini akan dibuka dari tanggal 21 sampai 28 oktober. Dan pengumuman di tanggal 29 Oktober 2020.

Dengan kegiatan kegiatan ini diharapkan Remaja dan Pemuda Muslim dapat tetap berperan dalam mengisi kemerdekaan ini dengan menampilkan semangat kegiatan kegiatan positif.

(toto)